Sosialisasi PIP Dan KJP di Harapkan Mempercepat Serapan Realisasi Anggaran - Kemenag JakBar

23 Oktober 2019

Sosialisasi PIP Dan KJP di Harapkan Mempercepat Serapan Realisasi Anggaran


Jakarta Barat (Humas) --- Sosialisasi Program Indonesia Pintar (PIP) dan Kartu Jakarta Pintar (KJP), diharapkan dapat membantu Kepala Madrasah untuk mempercepat serapan realisasi anggaran yang belum maksimal.

Hal ini dikatakan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Barat Sofi’i, saat menyampaikan pembinaan sekaligus membuka secara resmi Sosialisasi PIP dan KJP bagi Kepala Madrasah Swasta Tingkat MI, MTs dan MA Kota Jakarta Barat, di Aula Wijaya Kusuma Kankemenag Jl. Perdana No. 10 Jelambar Jakarta Barat, Rabu (23/10/2019).

“Sesungguhnya PIP dan KJP ini, dirancang oleh pemerintah untuk membantu anak-anak agar tetap mendapatkan layanan pendidikan,” ungkap Sofi’i.

Lebihlanjut Sofi’i menyampaikan, bahwa melalui program ini pemerintah berupaya mencegah peserta didik dari kemungkinan putus sekolah, dan diharapkan dapat menarik siswa putus sekolah agar kembali melanjutkan pendidikannya.

“Maka, ini menjadi tanggung jawab bapak ibu pada Madrasah masing-masing untuk  mengelola uang yang dikucurkan pemerintah agar tepat sasaran,” imbuh Sofi’i dihadapan 300 Kepala Madrasah swasta dan operator PIP dan KJP.

Selain itu ditambahkannya, laporan KJP masih dibawah 50% dalam hal penyerapan anggarannya. Lain dengan BOS dan BOP, dalam laporan pertanggungjawaban sudah bagus. Setelah sosialisasi ini diharapkan langsung eksyen, agar realisasi anggaran dari program PIP dan KJP bisa maksimal.

“Jadi, ini harus serius merealisasikannya dan saya minta pada Kasi Penmad untuk mengawal dan memonitor serapan anggarannya,” tandas Sofi’i.

Sebelumnya Kasi Penmad Sambas mengungkapkan maksud dari kegiatan sosialisasi ini untuk menghindari kesimpang siuran tentang informasi dan syarat-syarat yang harus dipenuhi dalam program PIP dan KJP.

Kegiatan ini diselenggarakan Forum Komunikasi Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah Swasta Kota Jakarta Barat, dengan Narasumber Kepala Seksi Satuan Pelaksana Operasional P4OP Dinas Pendidikan Jakarta M. Sidki Daud dan Kepala Seksi Kesiswaan Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kementerian Agama DKI Jakarta Viola Cempaka.   /Joel

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda